El Rumi dan Fuji beberapa waktu lalu heboh dijodoh-jodohkan oleh netizen. Perihal itu, kakak El Rumi, Al Ghazali pun menanggapi perjodohan sang adik dengan Fuji. Sebagai kakak, dia sama sekali tak masalah dengan hal tersebut.
“Ya aku sih nggak papa, asalkan kalau misalkan nggak jadi ya jangan marah, itu aja,” kata Al dikutip dari kanal Youtube Was Was, Senin (10/4/2023).
Al menegaskan sejauh ini El dan Fuji tak memiliki hubungan apa-apa. Ia bisa memastikan hal tersebut karena tahun betul apa yang terjadi.
“Realitanya kan nggak begitu,” ujar Al Ghazali.
Al juga menanggapi pernyataan Maia Estianty yang menjodohkan dirinya dan El dengan Seleb TikTok Bulan Sutena. Menurutnya, sang bunda hanya bercanda.
“Bulan Sutena? Oh yang dari Bali itu bukan? Oh, nggak, itu bunda cuma bercanda doang. Karena kan kita juga single, jadi kayaknya bunda pengin cepat-cepat punya anak cewek,” ujarnya.
Selama ini, Maia Estianty kerap memang kerap menjodoh-jodohkan putra-putranya, terutama yang masih jomblo. Kendati begitu, Al dan El tak pernah menganggap serius.
Respons Al atas perjodohan El dengan Fuji memantik komentar netizen. Banyak yang menilai Al cukup bijak memberikan jawaban.
“Al saudara tertua yang selalu menjaga dan melindungi adik-adiknya, makanya selalu bijak. Apalagi didikan bundanya untuk saling melindungi. Ia belajar dari peristiwa ibunya dulu untuk selalu saling menjaga,” tulis akun Nur***.
“Sudah ganteng, ngomongnya bersahaja, senyumnya simple. Percaya deh setianya pasti luar biasa,” timpal akun Emilia***.
“Cool,” seru akun Ni Nyoman***.