Kuningan —
Pare merupakan sayuran yang memiliki cita rasa pahit, tapi jika Moms olah dengan cara yang benar dipastikan rasanya akan nikmat banget apalagi jika ditambahkan dengan tempe.
Penasaran cara membuatnya? Yuk langsung saja simak resep yang ditulis oleh Bunda Tiaraang laman Cookpad, begini cara membuatnya,
Bahan-bahan:
- 2 buah pare
- 1/2 papan tempe
- 10 cabai rawit merah
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- Secukupnya garam dan penyedap rasa
Cara Membuat:
- Iris pare tipis – tipis, beri 2 sendok garam, remas sampai keluar air kemudian cuci bersih dan tiriskan.
- Iris tempe sesuai selera, goreng sampai setengah matang.
- Haluskan bumbu seperti cabai rawit merah, bawang merah dan bawang putih.
- Tumis bumbu, tambahkan garam dan penyedap rasa. Kemudian masukan pare aduk hingga bumbu merata.
Bagaimana Moms tertarik untuk mencobanya? Sekarang, Moms gak usah khawatir soal menu harian untuk keluarga, karena di Herstory saat ini sudah tersedia berbagai macam resep masakan yang bisa dicontoh di rumah.